![]() |
Investor melihat pergerakan IHSG. (Foto istimewa) |
JAKARTA, Informasisulut.com - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diparkir minus 7,71% ke level 6.008,47 pada akhir sesi I perdagangan 8 April 2025. IHSG sempat kena trading halt pada pukul 09.00 -09.30 WIB lantaran anjlok lebih dari 8%.
Sebanyak 672 saham rontok berjemaah diparkir di zona merah, 23 saham menghijau, dan 93 saham stagnan.
Indeks LQ45 pun melorot 8,51%. Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) atau BCA -7,35%, saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) atau BRI -7,90%.
Saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) -8,27%, serta saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) atau BNI -4,72%.
Saat saham big banks tersebut tertekan, ternyata ada yang memborongnya.
Berdasarkan data pada aplikasi Stockbit Sekuritas, saham BBCA net buy Rp 585,8 miliar, saham BMRI net buy Rp 165,8 miliar, saham BBRI net buy Rp 56,5 miliar, saham BBNI net buy Rp 40,4 miliar.
Selain itu, saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) juga net buy Rp 136,4 miliar, juga saham PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) net buy Rp 46,2 miliar.
Adapun di sesi I hari ini, saham GOTO minus 14,46% mentok auto reject bawah (ARB). Dan saham TLKM -10,37%. (Red)